Skip to main content

Daftar Jam Besuk Rumah Sakit di Surabaya

Jam kunjungan atau jam besuk rawat inap adalah sebuah wahtu yang dIberikan bagi seseorang untuk mengunjungi pasien-pasien yang dirawat inap di sebuah rumah sakit.

Di hampir setiap rumah sakit yang ada, waktu kunjungan rawat inap atau jam besuk pada umumnya menyediakan 2 kesempatan untuk berkunjung yaitu pagi/siang dan sore/malam.


Mengapa dalam sebuah rumah sakit memberikan waktu khusus untuk para kawan-kerabat atau keluarga pasien unttuk berkunjung? yang pasti adalah untuk kebaikan bersama.

Pasien membutuhkan waktu istirahat, waktu terapi, rumah sakit membutuhkan waktu untuk membersihkan ruangan, mungkin itu salah satu yang menjadi alasan ada dibuat jam khusus untuk kunjungan.

Dalam waktu kunjungan tersebut, keluarga bisa secara leluasa memberikan support kepada pasien tersebut tanpa menggangu semua jadwal terapi dan istirahat bagi pasien.

Pada kesempatan ini saya mencoba membagikan sebuah informasi jam besuk pasien di beberapa rumah sakit yang berada di Surabaya. 

Semoga informasi ini bermanfaat, jangan sampai anda kecewa, bilamana anda datang tetapi mengalami penolakan karena bukan pas waktu berkunjung yang tepat,

Berikut Daftar Jam kunjungan rawat inap atau jam besuk rumah sakit tersebut yang sudah saya kumpulkan untuk anda: 

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS AL Surabaya
Senin s/d Jumat: 10.30-11.30 & 16.30-17.30
Sabtu, Minggu dan Libur:  09.30-10.30 & 16.30-17.30

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Adi Husada Udaan Wetan Surabaya
Pagi: 10.00-11.00 & Sore: 16.00-18.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Bedah Surabaya
Pagi: 10.00-12.00 & Sore: 16.00-18.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Bhakti Rahayu
Dewasa & Anak: Siang 10.00-13.00 & Sore: 17.00-20.00
Bayi: 16.00-18.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Brawijaya Surabaya
Pagi: 10.00-12.00 & Sore: 16.00-18.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Darmo Surabaya
Pagi: 09.30 – 11.00 dan  Sore: 16.30 – 19.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Haji Surabaya
Senin s/d Sabtu: 16.00-17.30
Minggu & Hari Libur: 10.00-12.00 & 16.30-17.30

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS National Hospital Surabaya
Setiap hari: Siang: 11.00-13.00 & Sore: 17.00-19.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Premier Surabaya
Dewasa dan Anak: Pagi 10.00 – 12.00 & Sore 16.00 – 19.00
ICU : Pagi 11.00 – 12.00 & Sore 19.00 – 20.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS RKZ Surabaya
Dewasa & anak :Pagi : 09.30 – 11.00 & Sore : 16.30 – 18.30
Ruang Bayi/ RB : Sore : 16.30 – 17.00
NICU: Pagi : 09.30 – 11.00 & Sore : 16.30 – 17.30

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Royak Surabaya
Dewasa & anak :Pagi : 10.00 – 12.00 & Sore : 16.00 – 18.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Siloam Surabaya
Setiap hari: Senin s/d Minggu : 10.00 AM – 12.00 PM & 17.00 PM – 19.00 PM

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Soewandi Surabaya
Setiap hari: Pagi 09.30 – 11.00 dan Sore 16.30 – 19.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Soetomo
Senin – Jumat: 16.00 – 17.00
Sabtu, Minggu dan Hari Libur : 10.00 – 11.00 WIB dan 16.00 – 17.00 WIB

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS Unair Surabaya
Siang: 11.00-12.00 dan Sore: 16.00-18.00

Jam Besuk / Jam Kunjungan RS William Booth
Pagi 09:30 – 11:00 & Sore:  16:30 – 19:00

Jika anda tidak menemukan informasi jam besuk rumah sakit yang anda cari di atas, silahkan hubungi langsung ke call center rumah sakit yang terkait di daerah Surabaya pada link di bawah ini:
Info Kontak dan Alamt RS Tipe A-B di Surabaya atau Info Kontak dan Alamt RS Tipe C-D di Surabaya
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
close